8 Alasan Kenapa Banyak Orang Memilih Jogja Untuk Kuliah dan Hidup Di Sana
Kuliah di Yogyakarta merupakan
dambaan semua anak-anak yang sudah lulus dari SMA. Siapa yang tidak mau kuliah
disana? Kota serba lengkap dan selalu menyediakan apa saja yang ingin kamu butuhkan
dan diinginkan disana membuat kamu semakin ingin berlama-lama tinggal di Jogja.
Slogan Jogja Istimewa dan
Jogja Berhati Nyaman, keunikan tagline inilah yang menjadikan kota ini
semakin banyak dicintai dan tiada yang bisa menandingi dibandingkan dengan
daerah lain. Berikut alasan-alasan inilah yang membuat Mengapa Para Pelajar dan
Mahasiswa rela datang jauh-jauh ke Jogja demi menuntut Ilmu.
1. Pilihan Kampus Yang Lengkap Beragam
![]() |
sumber : mamikos.com |
Memilih
berkuliah di Yogyakarta merupakan keputusan yang sangat tepat sekali. Kamu bisa
mengambil beragam pilihan jurusan prodi apa saja yang diinginkan sesuai dengan
minat dan bakatmu nanti. Disini, kamu bisa menemukan ratusan perguruan tinggi
yang sudah berpengalaman dan berdiri sejak lama sekali. Tentunya, mutu kualitasnya
tidak perlu diragukan lagi dan bahkan kamu juga bisa berkuliah dengan budget
pas-pasan alias juga terjangkau disini.
Selain itu,
berbagai fasilitas penunjang belajar juga banyak sekali dan bertebaran
dimana-mana yang bisa membuat ongkos uang kamu semakin irit, misalnya Perpustakaan Kota dengan layanan akses
Wifi Publik secara gratis atau Perpustakaan
Grhatama Pustaka dengan akses fasilitas dan kelengkapan buku referensinya
yang sangat lengkap dan ramah sekali khususnya para pelajar dan mahasiswa.
2. Lingkungan Yang Mendukung Untuk Berkembang
![]() |
sumber : akurat.co |
Suasana iklim udara
yang adem dan sejuk, menjadikan daerah ini sangat ideal dan nyaman sekali untuk
ditempati. Sekaligus dengan banyaknya ribuan pelajar yang menuntut ilmu ke Jogja
bisa memberikan peluang terciptanya berbagai komunitas, diskusi ilmu, kursus
keterampilan dan organisasi yang bisa dijadikan mengisi waktu luang kamu dengan
hal-hal yang bermanfaat.
Bagi kamu juga
yang ingin memperkaya pengalaman dan mendapat nilai plus di jenjang karirmu,
kamu juga bisa gampang menemukan pelatihan seminar, workshop, kajian-kajian keilmuan dan program magang bahkan ada juga
yang diselenggarakan secara gratis, professional dan tokoh-tokoh pematerinya yang
didatangkan juga hebat alias bukan kaleng-kaleng.
Oh iya satu hal lagi yang membuatmu
betah disini, Adat kultur Masyarakat Yogyakarta yang kental sekali akan menjaga
tata karma, sangat terbuka dan keramahannya juga sangat mendukung banget lho terhadap adaptasi lingkunganmu dalam
bersosialisasi, jadi kamu tidak akan pernah merasa menyesal dan dijamin bikin ngangenin deh jika kamu berkuliah
disini.
3. Biaya Hidup Yang Terjangkau Sekali
![]() |
sumber : jogya.com |
Kamu takut biaya
hidup di kota rantau sangat mencekik kantong dompetmu? Jangan khawatir, disini
kamu cukup menyiapkan budget Rp 10.000 saja bisa makan kenyang plus minuman
dingin. Bingung mau makan dimana dan gak monoton itu-itu saja? Tenang saja, kamu bisa cari
Angkringan, Prasmanan, Burjo (hampir sekelas dengan warteg) hingga Rumah
Masakan Padang dengan iming-iming
Harga Mahasiswa yang sangat menjaga isi kantong dompet kamu.
Sewa kos-kosan,
sampai biaya transportasi juga relatif murah meriah bahkan ada berani mematok
harga sewa kos sekitar Rp 300.000 per Bulan saja. Akan tetapi, semua itu
kembali kepada dirinya masing-masing, soalnya membicarakan tentang gaya hidup pastinya
sangatlah berbeda dengan prioritas yang harus dikedepankan dengan namanya
kebutuhan hidup.
4. Tempat-Tempat Nongkrong Bertebaran Di Mana-Mana
![]() |
sumber : wedangkopiprambanan.com |
Selanjutnya,
banyaknya para pelajar dan mahasiswa yang menuntut ilmu di Jogja berimbas
dengan meningkatnya kebutuhan tempat-tempat nongkrong anak muda. Suasana
kekinian, ramah swafoto (instagramable),
Free Wifi Access dan Live Music menjadi syarat incaran para
kawula muda untuk kongkow dan menghabiskan malam dengan secangkir kopi bersama
teman-teman terdekatnya.
Tawaran aneka cemilan,
snack, makanan-minuman yang enak dan harga yang relatif murah terjangkau
menjadikan para anak muda semakin asyik dan betah untuk berlama-lama di tongkrongan favorit mereka masing-masing.
5. Dekat Dengan Aneka Tempat Wisata
![]() |
sumber : eksotisjogja.com |
Merasa bosan
saat kuliah atau ingin jalan-jalan saat liburan, semua tempat wisata yang ada
di Jogja bisa kamu kunjungi, dari Pedestrian
Malioboro, Hutan Raya, Museum, Candi-Candi, Pegunungan hingga hamparan Pantai. Andaikan
kamu ingin berlibur menikmati indahnya Pemandangan Sunrise di pagi hari atau
melakukan pendakian gunung, Kawasan
Kaliurang dan Gunung Merapi merupakan salah satu tempat yang recommended sekali dikunjungi untuk
kalian.
Ingin menikmati
hangatnya semilir angin laut dan indahnya suasana pantai, kamu juga bisa mlipir menuju Daerah Selatan Jogja, di sana disediakan beragam pilihan Pantai
yang indah dan sangat cocok sekali mengabadikan momen indah kamu bersama orang-orang
terdekatmu.
Memang, semua wisata
alam Jogja ini sangatlah indah dan lengkap sekali bahkan bisa dikatakan tiada
tandingnya. Tidak salah, Jogja yang selalu diidentikkan dengan Pendidikan dan
Kebudayaan di mata masyarakat kini juga bisa dijuluki Surganya Para Wisatawan.
Baca Juga :
Baca Juga :
- Ternyata Ini Dia Kriteria Perbedaannya Antara Universitas dengan Sekolah Lainnya
- Profil Universitas AMIKOM Yogyakarta beserta Akreditasi dan Prodi Jurusannya Terlengkap
- Tips Rekomendasi Terbaik Belajar SBMPTN Langsung Tembus Diterima
6. Punya Kenalan Dari Seluruh Indonesia
Ratusan ribu
para pendatang tiap tahunnya datang jauh-jauh merantau demi menuntut ilmu ke
Yogyakarta dengan latar belakang agama, suku, dan budaya yang berbeda. Berbagai
daerah dari ujung Sumatra sampai ujung Papua, bahkan Dunia Internasional
sekalipun juga sangat tertarik untuk berkuliah di Jogja.
Tidak heran,
Yogyakarta mendapat sebutan Miniatur
Indonesia. Kamu disini bisa menemukan banyaknya komunitas-komunitas yang
satu daerah asal yang sama denganmu, jadi kamu bisa memperbanyak networking social
dan pengalaman baru dari orang-orang pendatang seperti mereka. Bahkan, kamu
bisa saja belajar dan beradaptasi dengan sesuatu yang baru dari kultur budaya
dan kearifan lokal yang dibawa mereka.
7. Segala Kebutuhan Ada Di Sini
![]() |
sumber : radarcianjur.com |
Melihat
banyaknya anak-anak muda yang berkunjung ke Jogja demi menuntut ilmu, dipandang
sebagai peluang yang bagus bagi para pedagang dan tentunya juga para pengusaha.
Semua kebutuhan komoditi pasar yang selalu digandrungi oleh anak-anak muda
seperti perlengkapan barang kos-kosan, fashion, barang-barang elekronik (gadget
dan laptop), makanan bahkan sampai pasokan alat tulis pun bisa dengan mudah ditemukan
di toko-toko dan pusat perbelanjaan terdekat.
Patut kamu
syukuri disini, walaupun Yogyakarta dikenal sangat ramah dengan Masyarakat Kelas Ekonomi Bawah dan
barang yang dijajakan cenderung relatif murah bukan berarti kualitasnya juga
murahan dan membosankan lho. Semua
model, merk atau brand-brand terkenal yang disodorkan bisa terjamin sangat
beragam, dan tentunya kamu bisa menyesuaikan keperluan-keperluan yang ingin
dibeli sesuai budget kantong atau selera keinginan kamu.
8. Event Yang Beragam dan Menarik
![]() |
sumber : radarjogja.jawapos.com |
Sebagai Pusatnya
Wisata Budaya, tidak heran Jogjakarta selalu membuka event acara penting atau pentas
kebudayaan di waktu-waktu tertentu. Malioboro, Alun-Alun Kota, Tugu Pal Putih
tidak bisa lepas dari daya tarik wisatawan yang ingin menikmati pemandangan
kultur budaya yang sangat unik dan menarik tersebut.
Eitss tunggu dulu, bukan hanya itu saja.
Jogja juga menyelenggarakan dengan berbagai event-event Millenial yang tidak kalah menariknya dan mampu
menggaet para anak muda seperti Pameran Elektronik, Sunday Morning Market, Pasar Malam, Konser Musik, Pesta Buku bahkan
sampai Student Party bagi kamu yang ingin
having fun sampai larut malam.
Semoga artikel di atas bisa membantu kamu terkait informasi
yang sedang kamu cari, dan dapat menambah wawasan pengetahuan yang memenuhi
asupanmu. Jika ada pertanyaan, silahkan ditulis pada kolom komentar dibawah
ini.